February 14, 2023

Asuransi Sinar Mas Melakukan Pembayaran Klaim Alat Berat Senilai Rp 2.544.166.526,-

Prabumulih, 14 Februari 2023 - Kecelakaan dapat menimpa siapa saja serta mengakibatkan kerugian yang tidak sedikit. Seperti yang dialami oleh PT Musi Hutan Persada yang mengalami kerugian akibat tergulingnya alat berat yang mereka miliki di area perkebunan unit kerja PT Musi Hutan Persada di Baung Utara, Muara Enim dan terjadi kebakaran akibat korsleting listrik di ruang mesin pada alat berat tersebut.

Asuransi Sinar Mas kembali membuktikan pelayanannya dengan melakukan pembayaran klaim dengan total yang diserahkan senilai Rp 2.544.166.526,- kepada PT Musi Hutan Persada. Pembayaran klaim sudah dilakukan terlebih dahulu pada tanggal 28 Desember 2022 yang lalu.

“Kami dari PT Asuransi Sinar Mas dalam hal pembayaran klaim, berkomitmen untuk melaksanakan kewajiban kami dengan segera setelah dokumen lengkap. Hal ini untuk menjaga kepercayaan konsumen dan memberikan nilai sesuai dengan visi kita,” ujar Vitalis P. Guruh N. Manubelu, Pimpinan Asuransi Sinar Mas Prabumulih.

Pembayaran klaim ini juga mendapatkan respon yang positif dari pihak PT Musi Hutan Persada, berikut ungkapannya :

“Saya mewakili perusahaan mengucapkan terima kasih atas pelayanan dari PT Asuransi Sinar Mas, serta proses pembayaran klaim yang terhitung cepat sejak dokumen lengkap diterima. Semoga ke depannya kerjasama yang sudah terjalin dengan baik ini dapat terus berlangsung dalam jangka waktu yang panjang. Pada Prinsipnya Manajemen PT Musi Hutan Persada tidak menghendaki terjadinya insiden apalagi sampai menimbulkan kerugian yang menghambat proses operasi perusahaan. Bagian Internal auditor PT Musi Hutan Persada sesuai fungsinya selalu melakukan pengawasan dan pendampingan untuk memastikan semua operasional sudah sesuai dengan standar prosedur operasi,” ungkap Kamsidi selaku General Manager Finance & Accounting PT Musi Hutan Persada.

Kecepatan pembayaran klaim telah menjadi komitmen Asuransi Sinar Mas. Pembayaran klaim Asuransi Sinar Mas telah dibuktikan dalam berbagai peristiwa penting seperti klaim gempa Yogyakarta tahun 2006, gempa Padang 2009, klaim gempa Palu 2018, klaim banjir awal tahun 2020 dan klaim gempa Sulbar Januari 2021.

Untuk antisipasi bencana, nasabah disarankan untuk memiliki jaminan perluasan banjir/bencana alam. Beberapa produk Asuransi Sinar Mas yang memiliki jaminan banjir seperti Property All Risks dan Industrial All Risks, simas rumah hemat ++ untuk asuransi rumah, simas mobil exclusive untuk asuransi kendaraan bermotor, serta simas ruko untuk asuransi ruko.

Asuransi Sinar Mas juga memiliki produk terbaru yaitu Asuransi Simas Covid-19. Simas Covid-19 merupakan asuransi kesehatan individu yang memberikan penggantian atas biaya pengobatan yang terjadi apabila, Tertanggung menjalani perawatan inap atau rawat jalan di rumah sakit/klinik akibat terdiagnosa positif penyakit pandemi Covid-19. Kini untuk pembelian asuransi, pengajuan dan cek progress klaim bisa dilakukan secara online dengan mengunduh aplikasi Asuransi Sinar Mas Online pada smartphone Anda di Play Store atau App Store.