Khasiat Madu untuk Sakit Tenggorokan
Masa pandemi seperti sekarang ini, sakit tenggorokan sering menghampiri. Walaupun sakit tenggorokan penyakit yang umum terjadi namun dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Sakit tenggorokan dapat terjadi karena infeksi virus, infeksi bakteri hingga faktor lain seperti alergi. Selain ditangani dengan obat medis, beberapa orang biasanya mencoba obat alami seperti madu untuk meredakan sakit tenggorokan. Apa saja ya khasiat madu untuk sakit tenggorokan? Yuk simak informasi di bawah ini ya!
Madu berpotensi untuk meredakan dan meringankan gejala sakit tenggorokan. Bahkan, Center for Disease Control and Prevention merekomendasikan konsumsi madu untuk sakit tenggorokan yang diiringi dengan gejala batuk. Madu untuk sakit tenggorokan dapat dikonsumsi oleh orang dewasa dan anak-anak di atas satu tahun. Ada sejumlah riset yang mendukung potensi madu untuk sakit tenggorokan. Misalnya, menurut sebuah studi yang dimuat dalam jurnal Molecule, madu mengantongi berbagai manfaat dan sifat yang berefek positif untuk kesehatan. Khasiat madu untuk sakit tenggorokan diantaranya yaitu:
- Sebagai Sifat antioksidan
Menurut sebuah studi dalam jurnal Evidence Based Complement Alternative Medicine, polen lebah memiliki sifat-sifat yang bermanfaat seperti efek antioksidan, efek antiradang, efek antijamur dan antibakteri. - Sebagai Efek anti-peradangan
Madu juga berpotensi untuk meredakan batuk – gejala yang mungkin beriringan dengan sakit tenggorokan. Bahkan, madu berpotensi memiliki efektivitas yang sama dengan obat pereda batuk seperti dextromethorphan – walau riset lanjutan tentu saja masih diperlukan untuk menguatkan temuan ini. - Kemampuan sebagai antivirus dan antijamur
Secara alami, madu mentah mengandung antiseptik yang disebut hidrogen peroksida. Kandungan hidrogen peroksida tersebut diyakini dapat memberikan efek antijamur dan antibakteri. - Potensi manfaat untuk mencegah diabetes
Khasiat lainnya bisa mencegah diabetes, dikarenakan kandungan manis pada madu dan gula pada umumnya berbeda.
Khasiat madu ternyata banyak ya, apalagi jika sedang sakit tenggorokan. Mulai konsumsi madu yuk! Cukup campurkan madu ke segelas teh untuk bantu meredakan sakit tenggorokan loh. Semoga Anda selalu dalam keadaan sehat ya~
Sumber : Sehatq.com