5 Tips Hilangkan Stress & Bikin Hati Tenang
Pikiran stress memang tidak bisa dihilangkan dari kehidupan setiap orang dan bisa membuat hati menjadi tidak tenang, sehingga bisa mengganggu aktivitas yang harus dilakukan.
Yuk simak 5 tips berikut ini untuk hilangkan stress dan bikin hati menjadi tenang:
1. Berolahraga
Selain membuat badan terasa lebih sehat, berolahraga juga bisa mengurangi stress berlebih, sebab dengan berolahraga otot-otot tubuh akan terasa lebih rileks serta dapat mempengaruhi hati dan pikiran menjadi lebih tenang.
2. Mendengarkan lagu favorit
Dengan mendengarkan lagu favorit, kamu bisa mendapatkan motivasi serta inspirasi yang membangun dari lirik-lirik lagu tersebut. Selain itu, melodi yang didengarkan pun bisa membuat hati menjadi lebih tenang.
3. Meditasi
Cukup dengan bermeditasi selama 10-15 menit dalam sehari di tempat yang nyaman dan tenang, pikiran dan hatimu juga akan terasa tenang, sehingga pikiran negatif pun akan pergi.
4. Kumpul bersama teman atau keluarga
Bersosialisasi dan kumpul bersama teman dan keluarga, serta berbagi cerita kepada mereka dapat menjadi salah satu solusi agar kamu tidak memikul bebanmu sendirian.
5. Melakukan kegiatan yang disukai
Dengan melakukan kegiatan yang disukai, kamu dapat mengalihkan masalah yang membuatmu stress menjadi sesuatu yang lebih menyenangkan, sehingga suasana hati menjadi lebih tenang dan beban pun teralihkan.
Apapun yang membuat pikiranmu menjadi stress, percayalah bahwa semuanya hanya sementara dan akan segera berakhir. Jadi, tetap semangat, ya!
-
Sehat : https://www.sinarmas.co.id/produk/accident-and-health/kesehatan